Menu

Mode Gelap
 

Resmi, Pengukuhan Laskar Hijau Nusantara Di Kabupaten Pandeglang

- Nusanews.co

24 Jan 2025 10:36 WIB


					Peresmian Pengukuhan Laskar Hijau Nusantara Di Kabupaten Pandeglang (Dok : Istimewa) Perbesar

Peresmian Pengukuhan Laskar Hijau Nusantara Di Kabupaten Pandeglang (Dok : Istimewa)

Acara deklarasi LHN dan pengukuhan pengurus tersebut bertempat di Pondok Pesantren (Ponpes) Al Atqiya Kadomas, Kabupaten Pandeglang.

Pengurus tingkat provinsi sudah ada di Provinsi Banten, Jawa Barat, Lampung dan Jakarta.

Acara pengukuhan pengurus itu dengan visi berkhidmat untuk umat dan misi menjaga kedaulatan negara kesatuan republik Indonesia (NKRI).

Organisasi masyarakat (Ormas) Laskar Hijau Nusantara (LHN) resmi dibentuk dan dikukuhkan berdasarkan Surat Keputusan (SK) Nomor 001.2/DP LHN/SK.ORGAN/KEP/I/2025 tertanggal 23 Januari 2025.

Deklarasi dan pengukuhan berlangsung di Pandeglang dengan melibatkan jajaran pengurus dari tingkat pusat hingga daerah.

Ketua Umum DPP LHN dijabat oleh H. Endang Abdul Gofur dengan Asep Hilmi sebagai Sekretaris Jenderal.

Penandatanganan pengukuhan dilakukan oleh Dewan Pendiri LHN yakni KH. Neni Juweni Sanja dan KH. Akang Ochep Sonhaji.

Sekretaris Jenderal DPP LHN, Asep Hilmi, menjelaskan bahwa ormas ini dibentuk untuk fokus pada pemberdayaan masyarakat, pelestarian lingkungan hidup, serta pengembangan ekonomi dan sosial.

“Pada hari ini, deklarasi dan pengukuhan dilakukan dari tingkat DPP, DPW, hingga DPD,” Ucapnya.

Kata Sekjen, Kenapa kami dinamakan Laskar Hijau Nusantara?.

“Karena kami lebih konsen pada isu lingkungan. Sebagai makhluk hidup, kita mencoba memulai dari lingkungan terdekat kita,” ungkap Asep, Kamis 23 Januari 2025.

Laskar Hijau Nusantara (LHN) resmi dikukuhkan dengan visi “berkhidmat pada umat” dan misi menjaga kedaulatan Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI).

“Alhamdulillah, tadi Dewan Pendiri telah mengukuhkan kepengurusan tingkat pusat Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Laskar Hijau Nusantara,” ujarnya.

Ia menjelaskan, pengukuhan tidak hanya dilakukan di tingkat pusat, tetapi juga mencakup kepengurusan di 4 provinsi, yakni Banten, Jawa Barat, DKI Jakarta, dan Lampung.

“Selain itu, kepengurusan di delapan kabupaten/kota di Provinsi Banten juga telah terbentuk,” tambahnya.

Asep menyebut LHN siap bersinergi dengan seluruh tingkatan kepengurusan yang sudah dibentuk.

Salah satu program prioritas ke depan adalah menjaga lingkungan melalui penanaman pohon dengan melibatkan masyarakat.

“Kami akan melaksanakan program penanaman pohon di berbagai daerah bersama masyarakat dan komunitas lain,” Imbuhnya.

Harapannya, ini bisa menjaga pasokan oksigen di Nusantara.

“Selain itu kita akan melaksanakan program di bidang-bidang yang ada di LHN ini,” sambungnya.

Ia berharap bisa bermitra dengan pemerintah dan lembaga lainnya bersama-sama menjaga keutuhan dan kedaulatan NKRI.

“LHN bisa tumbuh dan berkembang dengan kita jaga keutuhan, keamanan, kedaulatan ekonomi, sosial yang bersinggungan langsung dengan manusia,” Ungkapnya.

Sesuai yang diamanahkan dewan pendiri bisa berperan aktif di masyarakat,” Tambahnya.

Pengukuhan Laskar Hijau Nusantara (LHN) di Pandeglang turut dihadiri berbagai tokoh masyarakat, salah satunya Ketua DPC GRIB Jaya Kabupaten Pandeglang Dedi Saeful DM.

Ia menyambut baik kehadiran ormas ini dan berharap LHN mampu menjadi wadah pemasyarakatan serta menjalin sinergi dengan organisasi lain di Pandeglang.

“Di Kabupaten Pandeglang ini kita butuh kebersamaan demi pembangunan daerah,” Ucapnya.

Dedi juga berharap Laskar Hijau Nusantara dapat mengambil peran dalam mengontrol kinerja pemerintah serta ikut mendorong pembangunan di Pandeglang.

“Dengan adanya LHN, kita harap ormas ini bisa menjadi mitra pemerintah dalam memajukan daerah dan mengawasi pembangunan agar berjalan sesuai harapan,” pungkasnya.

Baca Lainnya

Dua Pria Pengedar Shabu 2,83 Gram Warga Simpasai di Bekuk

12 February 2025 - 15:44 WIB

Iim Mukhoiri Adhan & Muhammad Lutfi Fauzi Pimpin BEM UPG 2025-2026, Terpilih Secara Aklamasi!

12 February 2025 - 11:49 WIB

Warga Diminta Tahan Emosi Terkait Penangkapan di Padarincang Serang

12 February 2025 - 02:48 WIB

Babinsa Koramil 0602-09/Cikeusal Gelar Sosialisasi Di Sekolah Dasar Negeri 1 Cikasap

11 February 2025 - 22:23 WIB

Yayasan Abu Tanoh Mirah Melaporkan Penyerobotan Lahan Kebun Sawit di Aceh

11 February 2025 - 17:18 WIB

Perayaan HUT ke-23 AMPG, Bamsoet Dorong Peran Generasi Muda dalam Pembangunan 

11 February 2025 - 16:05 WIB

Trending di Daerah