NUSAKATA.COM – Hari Jumat dikenal sebagai “Sayyidul Ayyam” atau rajanya hari dalam Islam, karena memiliki banyak keutamaan. Menurut hadis riwayat Muslim, Nabi Adam diciptakan, dimasukkan ke surga, dan dikeluarkan dari surga pada hari Jumat.
Selain itu, hari kiamat diyakini juga akan terjadi di hari ini. Jumat juga dianggap sebagai waktu yang mustajab untuk berdoa, terutama usai shalat Jumat, serta dianjurkan untuk memperbanyak dzikir dan mencari rezeki.
Dalam semangat Jumat Berkah, SPBU 34-42210 Sodong bersama para karyawannya membagikan 648 botol air mineral ukuran 300 ml kepada para pengendara motor dan mobil yang mengisi bahan bakar, Jumat (4/6/2025).
Menurut Aep Saefullah, kegiatan ini merupakan bentuk berbagi rezeki dengan harapan bisa menumbuhkan semangat berbagi yang lebih luas di kemudian hari.
“Kami juga selalu berupaya memberikan pelayanan terbaik bagi konsumen,” ujarnya.
Lebih lanjut Aep menyampaikan bahwa kegiatan berbagi ini diharapkan mendapat ridho Allah dan mampu mempererat hubungan harmonis antara SPBU dan masyarakat.
Ia juga berharap, inisiatif ini bisa menjadi bentuk kenyamanan pelayanan serta menjadi contoh bagi SPBU lain dalam memprioritaskan kepuasan pelanggan dari semua kalangan.
“Semoga ini manfaat bagi para pengendara ketika mengisi BBM di SPBU,” Katanya. (Irgi)