Menu

Mode Gelap
 

Usaid dan Mitra Adakan Sosialisasi ILP Petugas Puskemas 

- Nusanews.co

6 Sep 2024 17:58 WIB


					Kegiatan Sosialisasi Pegawai Puskesmas Di Pendopo Pandeglang Perbesar

Kegiatan Sosialisasi Pegawai Puskesmas Di Pendopo Pandeglang

Nusakata.com – USAID Integrasi Bersama Yayasan Penabulu dan mitra pelaksana Yayasan Harsha Citra Indonesia mengadakan sosialisasi Integrasi Layanan Primer (ILP) kepada 36 petugas puskesmas, 8 puskesmas pembantu, dan 8 kader posyandu, di Pendopo Bupati Pamdeglang. Kegiatan Dihadiri langsung oleh Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Pandeglang sekaligus membuka acara.

Kepala Dinas Kesehatan Pandeglang Eniyati, mengatakan, Integrasi Layanan Primer (ILP) berfokus pada mendekatkan layanan Kesehatan Masyarakat, siklus hidup sebagai fokus integrasi layanan Kesehatan, dan memperkuat pemantauan wilayah setempat melaui digitalisasi pemantauan situasi Kesehatan desa.

8 Puskesmas dan 8 Pustu yang akan didampingi oleh USAID INTEGRASI melalui Lembaga mitra Yayasan Harsha Citra Indonesia diharapkan lebih dulu memahami dan akselerasi menerapkan ILP sehingga menjadi percontohan bagi 28 puskesmas lainya di pandeglang.

“Bagi puskesmas yang tidak didampingi USAID INTEGRASI jangan berkecil hati dan tetap semangat menjalankan ILP,” Ungkapnya.

Eniyati mengucapkan terima kasih kepada Yayasan Penabulu dan Yayasan Harsha selaku pelaksana ILP di Kabupaten Pandeglang yang didanai oleh USAID. Kabupaten Pandeglang membutuhkan kolaborasi para pihak terutama NGO untuk Bersama – sama menyelesaikan permasalahan Kesehatan di pandeglang.

“Kami sangat terbantu dengan adanya kegiatan ini, sehingga SDM petugas kesehatan bisa menambah pengetahuan dan pemahamannya,” ungkapnya.

Lukman hakim, District Cordinator USAID INTEGRASI mengungkapkan terdapat 8 pustu yang didampingi diantaranya Pustu Koncang, Pustu Banyibiru, Pustu Karangbolong, Pustu Sukanagara, Pustu Pasir Peteuy, Pustu Sinarjaya, Pustu Pakuluran, dan Pustu Sukacai yang didampingi selama periode project 2 tahun USAID.

Kordinasi yang baik antara mitra pelaksana dengan Dinas Kesehatan, Puskesmas, dan Pustu agar implementasi ILP dapat berjalan dengan baik sesuai harapan dan rencana kerja USAID INTEGRASI di Kabupaten Pandeglang.

“Kegiatan sosialisasi ini diisi oleh narasumber kepala seksi Yankes Primer Nimas , SR Manager USAID MOMENTUM ibu Astrid, dan Program officer USAID INTEGRASI Rina Puspika kepada para peserta,” Tuturnya***

Baca Lainnya

Presiden LIRA Andi Syafrani Soroti Satgas Ormas Bermasalah

28 June 2025 - 17:54 WIB

Menteri Komunikasi Dan Informasi Digital Republik Indonesia, Blank Spot Dan Sinyal Lemah            

26 June 2025 - 14:57 WIB

Kasus Lahan Sport Center Banten Mangkrak di Kejati Banten, Mahasiswa Desak Kejagung Ambil alih

26 June 2025 - 14:35 WIB

Hilang Kendali, Mobil Fortuner Tabrak Pejalan Kaki — Korban Tewas di Tempat

25 June 2025 - 07:47 WIB

STKIP Syekh Manshur Gelar DIKLAT KKN: Dorong Transformasi Sosial dan Ekonomi Berbasis Potensi Lokal

24 June 2025 - 14:15 WIB

Pertamina Waspadai Dampak Konflik Iran-Israel terhadap Pasokan Energi

17 June 2025 - 21:34 WIB

Trending di Internasional