Menu

Mode Gelap
 

Tasyakuran di Desa Pagar Jati, Kecamatan Kikim Selatan: Bupati Lahat H. Bursah Paparkan Arah Pembangunan ke Depan

- Nusanews.co

20 Apr 2025 23:47 WIB


					Tasyakuran di Desa Pagar Jati, Kecamatan Kikim Selatan: Bupati Lahat H. Bursah Paparkan Arah Pembangunan ke Depan Perbesar

NUSAKATA.COM – Bertempat di Desa Pagar Jati, Kecamatan Kikim Selatan, Kabupaten Lahat, digelar acara tasyakuran atas pelantikan pasangan Bupati dan Wakil Bupati Lahat, H. Bursah Zarnubi, S.E., dan Widia Ningsih, S.H., M.H., pada Minggu (20/04/2025).

Acara ini diselenggarakan oleh anggota DPRD Lahat dari Fraksi Golkar, Indra Ghandi, bersama Kepala Desa Pagar Jati, Asdi, sebagai bentuk rasa syukur atas keberhasilan masyarakat Kikim Selatan memenangkan pasangan tersebut dalam Pilkada lalu.

Turut hadir dalam acara tersebut Ketua TP PKK Kabupaten Lahat Ir. Sri Meliyana, sejumlah staf ahli, jajaran kepala OPD, anggota DPRD dari Fraksi Hanura Lion Faizal dan dari Fraksi Golkar Eva Lini, tokoh masyarakat Haliman, perwakilan Koramil dan Polsek Kikim Selatan, Camat Kikim Raya, para kepala desa se-Kikim Raya, tokoh agama, serta masyarakat dari berbagai desa di wilayah Kecamatan Kikim Selatan.

Indra Ghandi, yang juga menjadi tuan rumah, dalam sambutannya mengungkapkan rasa syukur atas suksesnya pelaksanaan Pilkada dan pelantikan Bupati dan Wakil Bupati Lahat. Ia menekankan bahwa pencapaian ini adalah hasil perjuangan panjang seluruh elemen masyarakat, khususnya tim relawan di Kikim Selatan.

“Acara ini adalah bentuk syukur atas dilantiknya Bapak H. Bursah Zarnubi dan Ibu Widia Ningsih. Perjuangan ini tidaklah mudah—penuh tantangan dan rintangan. Tapi kita tetap solid dan semangat. Yang paling penting, demokrasi kita berjalan damai. Terima kasih sebesar-besarnya saya ucapkan kepada seluruh tim Kikim Raya yang telah berjuang tanpa pamrih,” kata Indra.

Senada dengan itu, Kepala Desa Pagar Jati, Asdi, juga menegaskan bahwa keberhasilan ini adalah buah dari kebersamaan seluruh elemen masyarakat.

“Tasyakuran ini mencerminkan semangat gotong royong kita. Ini bukan kemenangan individu, melainkan kemenangan masyarakat Kikim Selatan dan Kikim Raya. Bukti bahwa jika kita bersatu, kita bisa,” ujar Asdi.

Bupati Lahat, H. Bursah Zarnubi, S.E., yang hadir langsung dalam acara tersebut, menyampaikan apresiasi dan terima kasih atas dukungan masyarakat Kikim Selatan, serta menegaskan pentingnya sinergi dalam pembangunan Lahat ke depan.

“Tasyakuran ini adalah wujud syukur kita bersama. Terima kasih kepada Pak Indra Ghandi dan seluruh masyarakat Kikim Selatan atas terselenggaranya acara ini. Hari ini kita tidak hanya berkumpul, tapi juga mensyukuri jalannya proses demokrasi yang aman dan damai. Kami telah diberi amanah lima tahun ke depan, mari kita manfaatkan untuk membangun Lahat,” ungkapnya.

Dalam kesempatan itu, ia juga menyampaikan visi dan misi kepemimpinannya bersama Wakil Bupati Widia Ningsih, dengan tekad besar membangun mulai dari desa.

“Sekarang saatnya kita bersama menata kota dan membangun desa. Karena 80 persen sumber kehidupan kita ada di desa. Fokus kami ke depan adalah pengembangan SDM, infrastruktur irigasi, pendidikan, kesehatan, serta peningkatan unit-unit produksi untuk menaikkan pendapatan masyarakat, menurunkan angka kemiskinan dan pengangguran. Kita tidak bisa terus bergantung pada impor, sudah waktunya mandiri dari desa,” tegasnya.

Di akhir sambutannya, Bupati Lahat juga menyampaikan permohonan maaf karena Wakil Bupati Widia Ningsih tidak dapat hadir dalam acara tersebut karena ada agenda pemerintahan yang tidak bisa ditinggalkan. (Robby)

Baca Lainnya

Aktivis BKB Nilai DPMPD dan Inspektorat Tak Jalankan Fungsi Pengawasan Program Desa

2 July 2025 - 03:23 WIB

DPD KNPI Maluku Desak PT Pelindo Tingkatkan Fasilitas dan Keamanan Pelabuhan di Ambon

1 July 2025 - 22:04 WIB

IPNU-IPPNU Kabupaten Pandeglang Audiensi dengan Wakil Bupati, Bahas Pendidikan dan Penguatan Kader Pelajar NU

1 July 2025 - 20:40 WIB

Hari Bhayangkara ke-79, Muda Care Indonesia Serukan Sinergi Polri dan Pemuda Bangun Indonesia

1 July 2025 - 17:56 WIB

Polres Lahat Gelar Upacara Hari Bhayangkara Ke-79 dan Syukuran Penuh Khidmat di Pendopoan Bupati

1 July 2025 - 15:12 WIB

Diduga Pembangunan Toilet SMPN 3 Picung Retak-Retak, Kata Somasi Kepada Jurnalis Muncul

1 July 2025 - 10:47 WIB

Trending di Daerah