NUSAKATA.COM — Pusat Kegiatan Belajar Masyarakat (PKBM) Bina Generasi yang berlokasi di Desa Haurgajrug, Kecamatan Cipanas, Kabupaten Lebak, menjalani proses akreditasi oleh Badan Akreditasi Nasional (BAN) pada Selasa, (4/11/2025) .
Kegiatan ini dihadiri dua asesor, yakni Aditya Rahman Kintu Nihan dan Bambang Salsubi, serta disaksikan oleh Penilik Pendidikan Kecamatan Cipanas, Yadi.
Kepala PKBM Bina Generasi, Arif Rohman Hakim, mengatakan bahwa akreditasi menjadi momentum penting dalam upaya peningkatan mutu pendidikan di lembaga masyarakat.
“Akreditasi bagi kami bukan sekadar agenda penilaian, tetapi proses refleksi untuk meningkatkan kualitas layanan pendidikan. PKBM ini hadir membawa misi pendidikan yang inklusif, berkarakter, dan berdaya saing bagi seluruh masyarakat,” ujarnya.
Arif menambahkan, pihaknya terus berkomitmen memperbaiki tata kelola lembaga, meningkatkan mutu pembelajaran, serta memperkuat pelayanan kepada warga belajar agar kualitas pendidikan semakin terjamin.
“Kami berharap proses akreditasi ini menjadi media pembelajaran, masukan, dan motivasi agar kami terus berkembang,” tambahnya.
Sementara itu, asesor Aditya Rahman menilai keberadaan PKBM sangat relevan dengan kebutuhan pendidikan di era modern.
“PKBM adalah sekolah model masa depan. Di banyak negara, konsep pembelajaran fleksibel dan berbasis kebutuhan peserta didik seperti ini sudah menjadi pilihan utama,” ungkapnya.
Melalui proses akreditasi ini, PKBM Bina Generasi berharap dapat memperoleh hasil terbaik serta terus berkembang menjadi lembaga pendidikan masyarakat yang unggul, inklusif, dan adaptif terhadap perubahan zaman.





