Menu

Mode Gelap
 

Mahasiswa STKIP Syekh Manshur, Dian Ardiansyah : Moderasi Kaderisasi untuk eksistensi Organisasi

- Nusakata

4 Sep 2024 17:20 WIB


					Mahasiswa STKIP Syekh Manshur, Dian Ardiansyah : Moderasi Kaderisasi untuk eksistensi Organisasi Perbesar

Nusakata.com – Berorganisasi sejak awal masa kuliah sangat penting untuk mempersiapkan mahasiswa menjadi kader yang berkualitas dan moderat. Organisasi mahasiswa dapat menjadi sarana untuk mengembangkan diri, memperluas jaringan, dan berkontribusi bagi masyarakat.

Kaderisasi merupakan proses pembinaan dan pengembangan kader secara sistematis dan berkelanjutan dengan tujuan menghasilkan individu yang memiliki kompetensi, integritas, dan komitmen tinggi terhadap organisasi dan masyarakat. Kaderisasi yang efektif akan menghasilkan pemimpin-pemimpin masa depan yang berkualitas dan mampu membawa perubahan positif.

Moderat adalah Sikap yang selalu menghindarkan perilaku atau pengungkapan yang ekstrem, dan cenderung ke arah jalan tengah.

Sedangkan Moderasi Jalan tengah yang menggambarkan sikap sedang atau tidak berlebih-lebihan. Moderasi juga bisa diartikan sebagai pengurangan kekerasan atau penghindaran keekstreman.

Moderasi Kaderisasi adalah pendekatan yang menyeimbangkan berbagai aspek dalam proses pengembangan kader. Ini bukan hanya soal pelatihan keterampilan, tetapi juga mencakup pembinaan nilai-nilai, pengembangan karakter, dan pemahaman yang mendalam tentang tujuan organisasi.

Pentingnya Moderasi Kaderisasi untuk eksistensi Organisasi diantaranya adalah Adaptasi, Inovasi, Kolaborasi, Ketahanan, dan Relevansi.

Kader yang moderat lebih mampu beradaptasi dengan perubahan zaman dan lingkungan sekitar, Mereka tidak terjebak dalam rutinitas, tetapi selalu terbuka pada ide-ide baru.

Kader yang moderat lebih mudah bekerja sama dengan orang-orang yang berbeda latar belakang, Mereka lebih tahan terhadap tekanan serta tantangan yang dihadapi organisasi, dan Organisasi dengan kader yang moderat akan terus relevan dengan kebutuhan masyarakat.

moderasi kaderisasi penting untuk mencetak pemimpin masa depan yang berkualitas, menjaga persatuan bangsa, dan menciptakan masyarakat yang harmonis.

 

Oleh : Dian Ardiansyah Mahasiswa STKIP Syekh Manshur

Baca Lainnya

Aktivis Aditia Nilai TPP Ada Hal Konyol

8 January 2026 - 10:35 WIB

Pandeglang sebagai Ruang Belajar, Rantau yang Membentuk Kesadaran, Relasi, dan Karakter Mahasiswa Maluku

3 January 2026 - 19:58 WIB

Pemerhati Nilai Kepemimpinan Dewi-Iing Hadirkan Pelayanan Publik Yang Berorintasi Kebutuhan Warga

29 December 2025 - 17:04 WIB

Hari Hak Asasi Manusia dan Realitas Kesetaraan yang Masih Jauh dari Harapan

10 December 2025 - 21:44 WIB

Dokter Langka, Rumah Sakit Jauh, Potret Krisis Kesehatan di Lebak

28 November 2025 - 01:04 WIB

Manipulasi Gerakan Radikalisme Menyusup Di Jiwa Idealisme

25 November 2025 - 18:54 WIB

Trending di Opini