Menu

Mode Gelap
 

Mahasiswa Demo Disekitaran Monas, Polisi Minta : Masyarakat Jangan Dekati

- Nusakata

17 Feb 2025 04:20 WIB


					Mahasiswa Demo disekitaran monas, Polisi jaga ketat. (Dok/Ist) Perbesar

Mahasiswa Demo disekitaran monas, Polisi jaga ketat. (Dok/Ist)

NUSAKATA.COM – Polisi mengimbau masyarakat yang melintasi kawasan Monas untuk menggunakan jalur alternatif karena akan ada aksi demonstrasi mahasiswa di wilayah tersebut. Demo ini direncanakan oleh berbagai aliansi dan BEM Seluruh Indonesia (SI) di kawasan Patung Kuda, Monas, Jakarta Pusat, pada Senin (17/2/2025).

Kapolres Metro Jakarta Pusat, Kombes Polisi Susatyo Purnomo Condro, menjelaskan bahwa pengalihan arus lalu lintas akan disesuaikan dengan kondisi di lapangan. Jika jumlah massa kecil, lalu lintas tetap berjalan normal. Namun, jika eskalasi meningkat dan massa memadati area, rekayasa lalu lintas akan diterapkan.

“Kami akan memantau situasi di sekitar bundaran Patung Kuda. Jika peserta aksi cukup banyak, arus lalu lintas akan dialihkan,” ujar Susatyo.

Untuk mengamankan jalannya demonstrasi, sebanyak 1.632 personel telah dikerahkan. Susatyo menegaskan bahwa kehadiran petugas bertujuan untuk menjaga ketertiban agar aksi berjalan kondusif.

“Petugas ditempatkan di beberapa lokasi strategis, mulai dari bundaran Patung Kuda Monas hingga depan Istana Negara,” jelasnya.

Ia juga menekankan bahwa seluruh personel di lapangan harus bersikap persuasif, mengutamakan dialog, memberikan pelayanan yang humanis, serta menjaga keamanan dan keselamatan selama pengamanan berlangsung.

Selain itu, ia mengingatkan para koordinator lapangan dan orator untuk menyampaikan pendapat dengan santun dan menghindari provokasi massa.

“Kami berharap aksi demonstrasi ini berlangsung damai, tidak anarkis, serta tidak merusak fasilitas umum. Hormatilah hak pengguna jalan lain di sekitar bundaran Patung Kuda Monas dan sekitarnya,” tutup Susatyo.

Baca Lainnya

Mobil Melintang Ditengah Jalan Terguling Tak Kuat Menanjak

8 January 2026 - 11:48 WIB

Aktivis Aditia Nilai TPP Ada Hal Konyol

8 January 2026 - 10:35 WIB

Terlilit Utang Aset Kripto Sampai Bunuh Anak Politikus PKS

5 January 2026 - 19:36 WIB

Alasan Di Silpakan, Informasi Yang Dihimpun Senin Atau Kamis Dibagikan BLT DD Desa Salapraya

4 January 2026 - 20:14 WIB

Kawasan Wisata Religi Banten Lama Terendam Banjir dan Angin Kencang

3 January 2026 - 21:46 WIB

BLT Dana Desa 16 KPM Tak Dibagikan, Diduga Kades dan Bendahara Desa Salapraya Bermain

3 January 2026 - 11:30 WIB

Trending di Daerah