Menu

Mode Gelap
 

KORMI Pandeglang Akan Gelar Musyawarah Kabupaten (MUSKAB)

- Nusakata

14 Oct 2025 16:26 WIB


					KORMI Pandeglang Akan Gelar Musyawarah Kabupaten (MUSKAB). Foto Plt Kormi Pandeglang dan Bupati Pandeglang. (Ist) Perbesar

KORMI Pandeglang Akan Gelar Musyawarah Kabupaten (MUSKAB). Foto Plt Kormi Pandeglang dan Bupati Pandeglang. (Ist)

NUSAKATA.COM – Komite Olahraga Masyarakat Indonesia (KORMI) Kabupaten Pandeglang tengah mempersiapkan pelaksanaan Musyawarah Kabupaten (MUSKAB) yang dijadwalkan berlangsung pada 12 November 2025.

Kegiatan ini menjadi momen strategis untuk memperkuat struktur organisasi serta mengarahkan pembinaan olahraga masyarakat di tingkat daerah.

Pelaksana Tugas (Plt) Ketua KORMI Pandeglang, Abu Rizal Syifa, menyatakan bahwa MUSKAB bertujuan untuk meneguhkan kembali komitmen organisasi dalam memajukan olahraga masyarakat yang inklusif, sehat, dan menjunjung tinggi nilai kebersamaan.

“MUSKAB ini bukan sekadar ajang pergantian kepengurusan, tetapi juga ruang untuk merumuskan langkah strategis agar KORMI Pandeglang lebih aktif dan berperan dalam membina komunitas olahraga masyarakat,” jelas Abu Rizal Syifa.

Di sisi lain, Ketua Steering Committee (SC) MUSKAB KORMI Pandeglang, Robi Darwis, menyampaikan bahwa seluruh tahapan menuju pelaksanaan MUSKAB akan diumumkan secara resmi selambat-lambatnya dua minggu sebelum acara berlangsung.

“Saat ini kami tengah menyusun tahapannya, dan hari ini kami umumkan tanggal pelaksanaannya, yaitu 12 November 2025,” ujar Robi Darwis.

Musyawarah Kabupaten KORMI Pandeglang diharapkan menjadi ajang konsolidasi serta sinergi antar pegiat olahraga masyarakat, sekaligus memperkuat peran KORMI dalam mendukung visi Pandeglang sebagai wilayah yang sehat, aktif, dan berprestasi melalui olahraga masyarakat. ***

Baca Lainnya

Tak Mau Kalah Tim Basket Putra Lahat Raih Kemenangan Perdana 

16 October 2025 - 10:40 WIB

Kluivert Siap Bertanggung Jawab Timnas Gagal Ke Piala Dunia 2026

14 October 2025 - 07:39 WIB

Penutupan Turnamen Voli Cup 2025 IKMA

11 September 2025 - 22:47 WIB

Kejuaraan Volley Piala Bupati & Wakil Bupati Lahat Di Ikuti 26 Club

5 September 2025 - 18:13 WIB

Resmi Ditunda Laga Persib Bandung VS Borneo FC

30 August 2025 - 15:32 WIB

Dalam Rangka Memeriahkan HUT RI ke-80 di Desa Kaung Caang

17 August 2025 - 18:49 WIB

Trending di Bola & Sports