NUSAKATA.COM – Pemerintah Kabupaten Lahat terus berkomitmen meningkatkan kesejahteraan masyarakat melalui program bedah rumah bagi keluarga kurang mampu. Pada Selasa, (17/06/2025), digelar acara ground breaking peningkatan kualitas Rumah Tidak Layak Huni (RTLH) di Desa Gedung Agung, Kecamatan Merapi Timur.
Acara ini dihadiri langsung oleh Wakil Bupati Lahat, Widia Ningsih, S.H., M.H., yang memberikan dukungan penuh atas pelaksanaan program tersebut.
“Program ini merupakan bagian dari bantuan rumah layak huni yang bersumber dari APBD, dengan target 500 unit pada tahun 2025. Hingga kini, sudah 270 unit berhasil dibangun,” jelas Widia Ningsih dalam sambutannya.
Ia juga menyampaikan apresiasi kepada perusahaan swasta yang turut membantu melalui program Corporate Social Responsibility (CSR), seperti:
PT Mustika Indah Permai (10 unit)
PT Budi Gema Gempita (5 unit)
PT Banjar Sari Pribumi (1 unit)
“Program ini bukan sekadar membangun fisik rumah, tapi juga membangun harapan dan meningkatkan kesejahteraan keluarga penerima manfaat. Kami berharap sinergi antara pemerintah dan sektor swasta dapat terus terjalin untuk mewujudkan pembangunan yang merata dan berkelanjutan di Kabupaten Lahat,” ujar Wakil Bupati.
Sementara itu, Kepala Dinas Perumahan Rakyat, Kawasan Permukiman, dan Pertanahan (PRKPP) Kabupaten Lahat, Limra Naufan, menegaskan pentingnya kolaborasi semua pihak.
“Ground breaking di Desa Gedung Agung ini menjadi momentum nyata dalam upaya kami menuntaskan permasalahan rumah tidak layak huni di daerah ini,” tegasnya.
Selain Desa Gedung Agung, program serupa juga berjalan di beberapa desa lain dengan dukungan dari sektor swasta. Diharapkan program ini dapat memberikan manfaat nyata bagi masyarakat yang benar-benar membutuhkan.
(ROBBY)