Menu

Mode Gelap
 

Ketua PC IPNU Bireuen Serukan Dukungan Penuh terhadap Perjuangan Honorer

- Nusakata

27 Jan 2025 10:59 WIB


					Ketua PC IPNU Bireuen Serukan Dukungan Penuh terhadap Perjuangan Honorer (Foto Ketua Ipnu Birueun) Perbesar

Ketua PC IPNU Bireuen Serukan Dukungan Penuh terhadap Perjuangan Honorer (Foto Ketua Ipnu Birueun)

NUSAKATA.COM – Ketua Pimpinan Cabang Ikatan Pelajar Nahdlatul Ulama (PC IPNU Bireuen), Khairul Amri, menegaskan pentingnya perhatian terhadap nasib tenaga honorer dalam berbagai sektor, khususnya pendidikan.

Ia menyampaikan bahwa perjuangan honorer bukan hanya soal kesejahteraan, tetapi juga menyangkut masa depan bangsa.

“Kita tidak boleh mengabaikan peran tenaga honorer yang selama ini menjadi tulang punggung dalam dunia pendidikan dan pelayanan publik. Mereka telah bekerja keras dengan dedikasi tinggi, meski kesejahteraan mereka sering kali terabaikan,” tegasnya.

Ia juga menyerukan pemerintah untuk segera menyelesaikan permasalahan terkait status dan pengangkatan tenaga honorer menjadi Pegawai Negeri Sipil (PNS) atau Aparatur Sipil Negara (ASN).

Menurutnya, langkah ini akan menjadi wujud nyata dari keadilan sosial yang selama ini digaungkan.

“Sebagai generasi muda,PC IPNU Bireuen mendukung penuh perjuangan ini. Kami akan terus mengawal aspirasi tenaga honorer dan memastikan suara mereka terdengar,” tambahnya.

Dalam kesempatan tersebut, Ketua PC IPNU Bireuen juga mengajak seluruh elemen masyarakat, termasuk pelajar dan mahasiswa, untuk berperan aktif menyuarakan isu ini.

Ia berharap perjuangan bersama ini dapat membawa perubahan positif bagi tenaga honorer di seluruh Indonesia. ***

Baca Lainnya

Forum BEM Pandeglang Soroti Dugaan Permainan Harga dalam Program BSPS, Minta Pengawasan Diperketat

19 November 2025 - 17:51 WIB

FORBES Pandeglang Soroti Dugaan Permainan Harga dalam Program BSPS, Minta Pengawasan Diperketat

Rekrutmen Mitra BPS Pandeglang 2026 Diduga Kejanggalan, Aktivis IKRAR : Semua Pihak Ikut Mengawal

19 November 2025 - 14:33 WIB

Ketum PC PMII Kabupaten Serang Serukan Penolakan KUHP

19 November 2025 - 00:43 WIB

Pengerjaan Jalan Lingkungan Pavingblok Di Kadujajar Tanpa Pendamping Tenaga Teknis

17 November 2025 - 20:47 WIB

Apri Sumsel Resmi Kukuhkan APRI Lahat Wujudkan Destinasi Mancing Terbaik

16 November 2025 - 18:28 WIB

Ketika Air Naik, Kepedulian Jangan Tenggelam: Mahasiswa STKIP Syekh Manshur Galang Dana untuk Korban Banjir

15 November 2025 - 21:46 WIB

banjir pandeglang, aksi kemanusiaan, galang dana mahasiswa, respon bencana, solidaritas sosial, stkip syekh manshur
Trending di Daerah