Menu

Mode Gelap
 

Guru Ngaji di Ciledug Diduga Lecehkan Muridnya : Ini Penjelasan Polisi

- Nusakata

9 Jan 2025 02:00 WIB


					Guru Ngaji di Ciledug Diduga Lecehkan Muridnya : Ini Penjelasan Polisi (Ilustrasi) Perbesar

Guru Ngaji di Ciledug Diduga Lecehkan Muridnya : Ini Penjelasan Polisi (Ilustrasi)

NUSAKATA.COM – Guru mengaji berinisial W (40) yang diduga melakukan pelecehan seksual di Kawasan Sudimara Selatan, Ciledug, Kota Tangerang, Banten masih dicari dan dikejar polisi.

Terduga pelaku diketahui telah meninggalkan kediamannya sejak 29 November 2024 sebelum dilaporkan ke unit PPA Polres Metro Tangerang Kota, Polda Metro Jaya.

Kapolres Metro Tangerang Kota, Kombes Pol Zain Dwi Nugroho menjelaskan pihaknya menerima laporan pelapor J (54) selaku orang tua korban pada tanggal 23 Desember 2024 lalu.

“Setelah menerima laporan, selanjutnya guna melengkapi administrasi penyelidikan, petugas mengantarkan korban untuk dilakukan Visum,” Katanya.

“Kemudian ditanggal yang sama (23/12) juga dilakukan BAP terhadap pelapor, korban dan saksi,” tambahnya. Kamis, (9/1/2025).

Menurut Zain, Selama proses pemeriksaan, Polres Metro Tangerang Kota juga melakukan pendampingan untuk pemulihan dan trauma yang dialami korban dengan melibatkan psikolog dari P2TP2A dan dinas terkait Pemkot Tangerang.

“Setelah cukup bukti, kami (polisi, red) telah melakukan pemanggilan terhadap terduga pelaku berinisial W (40) sebanyak 2 kali,” Ungkapnya.

Lanjut Zain, yakni ditanggal 27 Desember 2024 dan 30 Desember 2024.

“namun terduga terlapor tersebut tidak hadir,” jelasnya.

Zain mengungkapkan, hasil dari penyelidikan, bahwa pelaku sudah meninggalkan rumahnya di Kampung Dukuh, Kelurahan Sudimara Selatan, Kecamatan Ciledug sejak tanggal 29 November 2024.

Lebih lanjut Zain, Yakni kurang lebih sebulan sebelum dilaporkan orang tua korban ke Polisi. Sampai saat ini jumlah korban yang sudah teridentifikasi sebanyak 4 anak.

“Hingga saat ini, anggota masih melakukan pengejaran. Namun, pelaku masih belum diketahui keberadaannya. Mohon doa dan dukungannya akan segera kami amankan dan dilakukan pemeriksaan lebih mendalam,” tandas Kapolres.

Baca Lainnya

Pandeglang Dilanda Banjir GP. Ansor Banser Bergerak

13 January 2026 - 13:42 WIB

Kecamatan Patia Dilanda Banjir, Ribuan Rumah Terendam

12 January 2026 - 19:38 WIB

Dialog HMI Pandeglang Berjalan Lancar Di Hadiri Oleh Dua Anggota DPR RI Dapil Banten I (Satu)

11 January 2026 - 22:38 WIB

Menjaga Kekompakan: PMII Komisariat STIT Al-Khairiyah Masa Khidmat 2025–2026 Resmi Dilantik

11 January 2026 - 10:37 WIB

Mobil Melintang Ditengah Jalan Terguling Tak Kuat Menanjak

8 January 2026 - 11:48 WIB

Terlilit Utang Aset Kripto Sampai Bunuh Anak Politikus PKS

5 January 2026 - 19:36 WIB

Trending di News