Menu

Mode Gelap
 

Debat 4 Fundamental Kebangsaan Jilid V Siap Digelar: Bahas Isu-Isu Krusial Menuju Indonesia Emas 2045

- Nusakata

8 Jan 2025 11:57 WIB


					Debat 4 Fundamental Kebangsaan Jilid V Siap Digelar: Bahas Isu-Isu Krusial Menuju Indonesia Emas 2045 (Istimewa) Perbesar

Debat 4 Fundamental Kebangsaan Jilid V Siap Digelar: Bahas Isu-Isu Krusial Menuju Indonesia Emas 2045 (Istimewa)

NUSAKATA.COM – Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) Fakultas Hukum Universitas Samawa (UNSA) dengan bangga kembali menggelar ajang bergengsi Debat 4 Fundamental Kebangsaan Jilid V.

Kegiatan ini akan diikuti oleh siswa-siswi tingkat SMA/SMK/MA se-Pulau Sumbawa, dengan mengusung tema:

“Pengintegrasian 4 Pilar Kebangsaan Sebagai Penjaga Stabilitas Hukum, Sosial, Politik, dan Ekonomi Menuju Indonesia Emas 2045.”

Kompetisi ini bertujuan untuk melatih kemampuan berpikir kritis, berdiskusi, dan memberikan solusi atas isu-isu strategis yang relevan dengan pembangunan bangsa. Para peserta akan dihadapkan pada mosi debat yang menarik dan menantang, seperti:

1. Pilkada Oleh DPRD.

2. Wacana Presiden Memberikan Pemaafan Bagi Koruptor.

3. Pencabutan Hak Politik Bagi Terpidana Kasus Korupsi.

4. Urgensi Pemindahan Ibu Kota Negara.

5. Urgensi Penambahan Tarif PPN 12%.

6. Pemberlakuan Kembali Ujian Nasional.

7. Penambahan Masa Jabatan Kepala Desa.

8. PPDB Zonasi.

9. Wacana Polri Berada di Bawah Kementerian Dalam Negeri.

10. Perampasan Aset Pelaku Tindak Pidana Korupsi.

11. Pengelolaan Tambang Rakyat oleh Masyarakat Lokal Tanpa Keterlibatan Pihak Asing.

Ketua BEM Fakultas Hukum UNSA, Widodo, menyampaikan bahwa ajang ini adalah salah satu cara untuk memperkuat karakter kebangsaan generasi muda.

“Debat 4 Fundamental Kebangsaan bertujuan melatih generasi muda untuk berpikir kritis, mengemukakan pendapat dengan data yang kuat, serta menanamkan nilai-nilai kebangsaan dalam setiap langkah menuju Indonesia Emas 2045,” ujarnya.

Selain mendapatkan pengalaman berharga, peserta juga berkesempatan memenangkan total hadiah puluhan juta rupiah.

Bagi siswa-siswi di Pulau Sumbawa, jadilah bagian dari ajang ini dan tunjukkan kemampuan terbaikmu! Informasi lebih lanjut dapat diakses melalui media sosial resmi:

📱 Instagram & Facebook: @BEMfhunsa

Debat 4 Fundamental Kebangsaan Jilid V – Wadah Generasi Muda Menuju Perubahan Besar untuk Negeri. (Doni Sanjata Saputra)

Baca Lainnya

Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) Cabang Kabupaten Lahat Lakukan Pelantikan

27 November 2025 - 20:09 WIB

Kementrian Pertanian Tingkatkan Pangan Lewat Jaringan Irigasi Tersier

26 November 2025 - 19:26 WIB

Kabupaten Lahat Berhasil Mengalahkan Ratusan Daerah Lain Meraih Penghargaan Nasional Penurunan Stunting

25 November 2025 - 21:33 WIB

Lahat berprestasi, penghargaan nasional, cegah stunting, percepatan penurunan, komitmen daerah, pembangunan kesehatan

Peringatan Hari Guru Nasional & HUT PGRI Ke-80 Tahun Di Lahat Berlangsung Khidmat

25 November 2025 - 19:10 WIB

HIMA-AP Kabinet Cakrabhiyasa Universitas Malikussaleh Sukses Gelar PASSIFIC 1.0

25 November 2025 - 18:44 WIB

SD IT Al-Marhamah Berhasil Merebut Juara Umum Dalam Ajang Perlombaan DFQ FEST 2025

24 November 2025 - 19:57 WIB

Trending di Daerah