Menu

Mode Gelap
 

AKBP Abul Mafahir SH Naik Pangkat, Polisi Religius dan Visioner yang Menginspirasi

- Nusakata

2 Apr 2025 10:44 WIB


					AKBP Abul Mafahir SH Naik Pangkat, Polisi Religius dan Visioner yang Menginspirasi Perbesar

NUSAKATA.COM – Kabar gembira datang dari Polres Pandeglang. Kepala Bagian Sumber Daya Manusia (Kabag SDM) Polres Pandeglang, AKBP Abul Mafahir SH resmi naik pangkat setingkat lebih tinggi menjadi Ajun Komisaris Besar Polisi (AKBP). Kenaikan pangkat ini merupakan bentuk penghargaan atas dedikasi dan pengabdiannya dalam menjaga profesionalisme serta meningkatkan kualitas pelayanan kepolisian kepada masyarakat.

AKBP Abul Mafahir dikenal sebagai sosok polisi yang religius, visioner, dan inovatif dalam mengelola sumber daya manusia di lingkungan Polres Pandeglang. Dengan kepemimpinannya yang inspiratif, beliau telah menghadirkan berbagai program yang mendukung profesionalisme dan meningkatkan kapasitas anggota kepolisian, sehingga mampu menjawab tantangan zaman dengan pendekatan modern dan humanis.

Ketua yayasan Milenial Pandeglang Peduli, Ahmad Syafaat menyampaikan apresiasi dan ucapan atas selamat kenaikan pangkat ini.

“Kenaikan pangkat ini adalah hasil kerja keras dan dedikasi yang luar biasa. AKBP Abul Mafahir merupakan role model bagi generasi muda yang ingin terus berkembang dan memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat,” ujarnya.

Kenaikan pangkat ini tidak hanya menjadi kebanggaan bagi institusi kepolisian, tetapi juga menjadi inspirasi bagi masyarakat luas khususnya untuk generasi milenial Pandeglang.

Disiplin, kerja keras, dan pengabdian yang tulus menjadi kunci keberhasilan dalam setiap profesi.

Keberhasilan ini diharapkan menjadi motivasi bagi seluruh anggota kepolisian untuk terus berinovasi dan memberikan yang terbaik bagi masyarakat.

Sebagai bagian dari apresiasi, seluruh jajaran Polres Pandeglang serta masyarakat, khususnya generasi milenial Pandeglang, menyampaikan ucapan selamat dan harapan agar AKBP Abul Mafahir terus menjadi teladan dalam membangun kepolisian yang profesional, modern, dan terpercaya.**

Baca Lainnya

Mahasiswa Desak Penutupan SPX Shopee yang Diduga Langgar Izin di Pandeglang

16 July 2025 - 18:28 WIB

"Puluhan mahasiswa yang tergabung dalam Aliansi Mahasiswa Pandeglang Bersatu (AMPB) saat menggelar aksi unjuk rasa di depan kantor DPMPTSP Kabupaten Pandeglang, Rabu (16/7/2025), menuntut penertiban operasional SPX Shopee yang diduga tidak berizin."

KNPI Pandeglang Apresiasi Komitmen Kejari dalam Perlindungan Satwa Langka

16 July 2025 - 13:39 WIB

Miris ! PT. Shino Tak Prioritaskan Karyawan, Dipaksa Tanda tangani Surat Pengunduran Diri

16 July 2025 - 09:42 WIB

Sekjen IKA PMII Banten Apresiasi Polda Banten atas Penangkapan Mahesa Albantani

15 July 2025 - 22:56 WIB

Mahesa Albantani, aktivis media sosial yang kerap mengunggah pernyataan kontroversial, resmi ditahan oleh Polda Banten pada Minggu (13/7/2025).

Proyek Tower BNPB di Lebak Disorot, Minim Sosialisasi dan Tanpa Papan Informasi

15 July 2025 - 22:45 WIB

Terjadi Kehilangan Dua Buah BPKB Kendaraan Roda Dua Dan Roda Empat

15 July 2025 - 20:54 WIB

Trending di Daerah