Menu

Mode Gelap
 

Asosiasi Mahasiswa Cinangka Sukses Gelar Pesantren Kilat dan Santunan

- Nusakata

29 Mar 2025 00:03 WIB


					Mahasiswa Cinangka, Santunan dan Pesantren kilat (Ist) Perbesar

Mahasiswa Cinangka, Santunan dan Pesantren kilat (Ist)

NUSAKATA.COM – Asosiasi Mahasiswa Cinangka sukses menggelar Pesantren Kilat dan Santunan Anak Yatim pada 26–28 Maret 2025 di Masjid Al-Hidayah, Kampung Lebak Sawo, Sindanglaya, Cinangka, Kabupaten Serang. Jumat, (28/03/2025).

Tubagus Fajri Ramadhandi sebagai ketua pelaksana menyampaikan, acara ini menjadi ajang memperdalam ilmu keislaman dan menumbuhkan kepedulian sosial.

“Pesantren kilat ini membekali peserta dengan wawasan agama, sementara santunan bagi anak yatim piatu dan dhuafa menjadi bukti nyata bahwa ilmu tanpa amal adalah kesia-siaan, dan kepedulian adalah inti dari kebermanfaatan manusia,” Tuturnya.

Asosiasi Mahasiswa Cinangka berkomitmen menghadirkan program yang bermanfaat bagi masyarakat.

“Kesempurnaan manusia terletak pada manfaat yang ia berikan, menjadi prinsip utama,” Imbuhnya.

Supyani selaku Ketua RT dilokasi santunan menambahkan pendapatnya, bahwa acara ini sangat bagus dan bahkan kalau diperbolehkan tahun depan datang kembali dan berkolaborasi dengan pemuda kampung setempat, agar bisa saling belajar dan mengamalkan yang sudah dapat dibangku kuliah dan organisasi.

“untuk kawan kawan dikampung
Semoga semangat ilmu dan kepedulian ini terus tumbuh,” Tambahnya.

“Terima kasih kepada semua pihak yang berkontribusi dan membantu melancarkan jalanya kegiatan ini,” Tuturnya.

Baca Lainnya

CV. Falaha Dahril Diapresiasi Warga Kampung Sawit Dua, Desa Taman Sari

1 July 2025 - 06:17 WIB

Semarak 1 Muharram 1447 H, Langit Cigadung Mandiri Dihiasi Cahaya Doa dan Sholawat

29 June 2025 - 13:05 WIB

Mahasiswa STKIP Syekh Manshur Belajar Budaya Langsung di Komunitas Adat Baduy

26 June 2025 - 08:00 WIB

Polsek Bojong Gelar Dzikir Dan Do’a Bersama Dalam Rangka Hut Bhayangkara Ke-79

23 June 2025 - 18:23 WIB

Tasyakuran PMII Rayon Fakultas Syariah UIN Banten: Kolaborasi Mahasiswa dan Warga Kampung

23 June 2025 - 14:58 WIB

PC IPNU IPPNU Pandeglang Gelar Turba : Perkuat Silaturahmi dan Konsolidasi Organisasi. 

22 June 2025 - 19:20 WIB

Trending di Life Style