NUSAKATA.COM – Pejabat sementara (Pjs) Kepala Desa Geredug, Kecamatan Bojong, Herwin Ismo Sursusilo, menegaskan bahwa distribusi Bantuan Sosial (Bansos) di desanya berlangsung dengan tertib dan tepat sasaran.
Bantuan tersebut mencakup Program Keluarga Harapan (PKH) serta Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT).
“Saya memastikan bahwa bantuan disalurkan sesuai dengan data yang ada dan diberikan kepada penerima manfaat yang berhak,” ujarnya kepada Kabar Banten pada Kamis (27/02/2025).
Lebih lanjut, ia menyampaikan bahwa penyaluran bantuan tahap pertama ini sangat membantu warga Desa Geredug.
Ia pun mengimbau para penerima manfaat agar memanfaatkan bantuan dengan baik, sehingga benar-benar memberikan manfaat bagi kehidupan mereka.
“Saya selalu mengingatkan kepada penerima bantuan dari Kementerian Sosial agar menggunakan bantuan ini secara bijak. Tujuannya jelas, agar di masa mendatang mereka bisa meningkatkan kesejahteraan dan hidup lebih layak,” tambahnya.
Sementara itu, Kepala Urusan Kesejahteraan Masyarakat Desa Geredug, Moh Taufik Fauji, menyebutkan bahwa jumlah penerima bansos di desanya mencapai 379 keluarga penerima manfaat (KPM).
Pada tahap pertama penyaluran tahun 2025 ini, data penerima telah sesuai sasaran. Namun, menurutnya, masih ada warga yang seharusnya mendapatkan bantuan tetapi belum terakomodasi.
“Dari pihak desa, kami terus melakukan pendataan dan mengajukan usulan agar lebih banyak warga yang bisa mendapatkan bantuan,” jelasnya.
Pendamping Bantuan Sosial Program Keluarga Harapan (PKH), Didin, juga memastikan bahwa proses penyaluran berjalan sesuai dengan ketentuan.
“Alhamdulillah, tahap pertama penyaluran berlangsung lancar tanpa kendala, semuanya berjalan kondusif,” tegasnya.